Sidoarjo – Hari jadi Kabupaten Sidoarjo adalah 31 Januari. Pada tahun 2025, Sidoarjo akan merayakan hari jadinya yang ke-166.
Dalam rangka hari jadi ke- 166 Sidoarjo tahun 2025, Bersama dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sidoarjo, gelar Khitan massal, tepatnya Pendopo Delta Wibawa Sidoarjo, Rabu (22/01/2025).
Turut hadir serta Bupati Sidoarjo yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kab. Sidoarjo, Moh. Ainur Rahman, AP., MSi., Asisten Admin Umum Setda Kab., Sidoarjo, Pimpinan OPD Jajaran Pejabat Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, Direktur Perumda Kab. Sidoarjo., Ketua Baznas Kab. Sidoarjo, dan peserta Khitan.
Kegiatan Khitan massal ini adalah sebagai wujud kerja nyata bahwa Sidoarjo Hebat, Baik dan Bermartabat, dimana kedepannya Sidoarjo bisa menjadi lebih baik.
Ada 200 peserta Khitan massal yang hadir dan berpartisipasi dalam rangka hari jadi ke- 166 Sidoarjo.
Tampak terlihat bahagia dari 200 peserta khitan massal apalagi beberapa parcel yang didapat berupa, tas sekolah (peralatan tulis), baju koko, sarung, konsumsi dan uang tunai Rp. 250.000,- / anak.
Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Sidoarjo, Moh. Ainur Rahman, AP., MSi., menyampaikan sambutan dari Bupati Sidoarjo bahwa kegiatan Khitan massal ini adalah sebagai wujud kesehatan, bagi anak- anak muslim khususnya di Sidoarjo,” terangnya.
“Semoga anak yang di Khitan hari ini tumbuh menjadi anak yang sholeh, sehat, dan menjadi generasi yang bisa menjadi Sidoarjo lebih baik ke depannya,” imbuhnya.
Terselenggaranya Khitan massal yang diadakan oleh Baznas Sidoarjo adalah untuk mewujudkan, dan meningkatkan kesadaran masyarakat pentingnya sunat sebagai bagian dari ajaran agama.
Fijiah adalah salah satu dari orang tua Khitan yang hadir dan mendampingi putranya sekaligus warga dari Desa Porong RT. 07 RW. 01, Kecamatan Porong, Jl. Stasiun Porong Sidoarjo, mengungkapkan rasa bahagia sekali atas terlaksana putranya bisa khitan, terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Sidoarjo dan juga Baznas Sidoarjo atas fasilitas yang diberikan dalam Khitan massal ini,” tutupnya. (Ldy)